×

KULTUM ZHUHUR: BELAJAR DARI AL-MANSUR

Jakarta (Humas MAN 21). “Abu Ja’far Al-Mansur adalah seorang khalifah kedua dan termasuk tokoh pendiri Dinasti Bani Abbasiyah.” jelas Fiqi Komara dalam kultumnya usai jama’ah Zhuhur di masjid Abu Bakar Ash-Shiddiq siang tadi (Selasa, 14/2). “Ia dikenal cerdas, tegas dan pemberani.” katanya. “Karena jasanya dalam pembentukan Daulah ia dikenal sebagai ‘Bapak Dinasti Bani Abbasiyah.”
 
Kultum ini merupakan kegiatan rutin pembiasaan siswa MAN 21 Jakarta, setelah menunaikan shalat Zhuhur berjama’ah. Para siswa di setiap kelasnya secara bergilir mendapatkan jatah menjadi petugas. Bahkan tidak hanya sebagai pembawa kultum, akan tetapi juga sebagai pembawa acara atau MC (Master of Ceremony).
 
“Kegiatan ini diadakan sebagai upaya dalam melatih mental siswa berbicara di hadapan orang banyak,” terang salah satu guru agama MAN 21 Jakarta yang tidak ingin di sebut namanya. “Di samping itu,” lanjutnya, “Sebagai sarana dalam mengasah keilmuan yang telah mereka pelajari,” ungkapnya.
 
Siswa kelas XI Agama ini ingin mengajak para jama’ah, yang merupakan warga MAN 21 Jakarta untuk meneladani sikap-sikap baik atau kepribadian dari sosok Al-Mansur. Dari kecerdasan, ketegasan dan keberaniaannya diharapkan bisa dijadikan sebagai sebuah inspirasi yang bermanfaat.
 
Sosok Al-Mansur yang telah memimpin selama 22 tahun (136-158 H/754-775 M) ini adalah seorang tokoh yang ternyata gemar dan cinta ilmu pengetahuan. Sehingga dalam kepemimpinannya, ia berupaya untuk mengembangkan dan membangkitkan semangat keilmuan. (lt)

Post Comment