T MEMBERSAMAI GENERASI QURANI | Website MAN 21 Jakarta

MEMBERSAMAI GENERASI QURANI

 

MEMBERSAMAI GENERASI QURANI

Oleh: Arif Budiman, M.Ud

 

Sungguh sangat menyenangkan, bangga sekaligus nyaman sebab bisa membersamai generasi Qurani. Mereka yang sedang membaca Al Quran, merek yang sedang menghafal Al Quran adalah generasi yang dinantikan, generasi yang dinantikan. Yaitu generasi peradaban. Generasi yang mengemban amanah peradaban. Apa itu peradaban! Ada beberapa kriteria untuk suatu tatanan atau bangunan sosial dapat disebut sebagai peradaban. 

 

Peradaban haruslah sesuatu yang benar benar mampu mengantarkan masyarakatnya pada puncak kehidupannya. Jika tidak maka, bagi penulis ia bukanlah sebuah peradaban, ia bisa disebut dajjal, yang berarti kehancuran atau keburukan. Sebut saja ideologi komunis, apakah komunisme bisa disebut sebagai peradaban? Bisa kita telusuri dari fakta-fakta kesejarahan yang telah diciptakannya. 

Ada dua kemungkinan suatu tatanan atau sistem bisa disebut peradaban atau yang kedua a bisa disebut keburukan atau kerusakan. Bagi satu kelompok pendukung gagasan komunis, komunisme bisa menjadi peradaban tapi ia akan menjadi dajjal bagi kelompok kanan atau kelompok agama. 

Peradaban haruslah sesuatu yang berkaitan dengan nilai-nilai ketuhanan, yaitu sistem yang terintegrasi yang dipenuhi dengan kegiatan menjaga nilai-nilai ketuhanan, mengkaji aspek ketuhanan dan lain sebagainya, terkait dengan Tuhan. Ini yang disebut peradaban. Konsep ini tentu sangat berbeda dengan barat. Membersamai Generasi Qurani dengan berbagai kegiatan seperti membaca Al Quran, menghafal Al Quran hingga kajian-kajian Al Quran, adalah aktivitas peradaban dalam bingkai ketuhanan, mengkaji nilai ketuhanan, menjaga nilai ketuhanan.

 

Kita sedang pada masa kebangkitan peradaban, kita sedang dalam masa dimana nilai Quran, sedang sangat dibutuhkan. Al Quran diselenggarakan dalam berbagai kajian dan penelitian. Al Quran sedang diinstal dalam alam pikiran anak kita, dan sesudahnya Al Quran diterapkan dalam kehidupan sehari-hari

 

Subscribe

Thanks for read our article for update information please subscriber our newslatter below

No Responses

Leave a Reply